Bursa Jual Beli Bibit Dan Tanaman Anthurium Koleksi

Bursa Jual Beli Bibit Dan Tanaman Anthurium Koleksi
Hubung Farida Ningsih Di 021-73888872

Thursday, September 20, 2007

Tanaman Hias, Bisnis yang Tak Pernah Surut

Tanaman Hias, Bisnis yang Tak Pernah Surut

Hampir setiap minggu di Kota Solo digelar pameran tanaman hias yang biasanya berlokasi di pusat perbelanjaan. Pekan lalu, bahkan ada tiga pameran yang digelar sekaligus di tiga lokasi berbeda. Pameran-pameran ini selalu mampu menarik kedatangan pengunjung.

Penjualan tanaman pun dikatakan pedagang bisa naik hingga tiga kali lipat dibanding penjualan sehari-hari. Bisnis tanaman hias kian lama kian marak mengingat memelihara tanaman yang semula sekadar hobi kini sudah berkembang menjadi kegiatan yang bergengsi.

Tidak sedikit orang berduit yang mengoleksi tanaman hias dengan harga hingga ratusan juta rupiah. Tidak seperti produk lainnya, tidak ada patokan harga untuk tanaman hias sehingga pengusaha tanaman bisa leluasa menentukan harga.

Salah seorang pengusaha, Wahyudi (30) dari Green Clinic, Kartasura, Sukoharjo, sejak dua tahun lalu menekuni usaha ini. Menurutnya, usaha ini tidak pernah jatuh, bahkan surut. "Rugi kadang- kadang terjadi, tapi kalau sampai bisnis jatuh tidak pernah," jelasnya di tengah-tengah pameran tanaman hias di pusat belanja Megaland, Solo, Selasa (17/4).

Purjiyatmo (51), pemilik Arum Dalu Plants, menekuni usaha ini sejak 1989. Ia bahkan memilih merobohkan lima kamar kos untuk diubah menjadi tempat tanaman hias karena lebih prospektif.

"Enaknya lagi, usaha ini tidak menyita waktu, bisa disambi usaha lain," katanya. Ditambahkan Purjiyatmo, sepanjang pengusaha rajin memerhatikan tren tanaman yang sedang digandrungi, usahanya tidak akan bangkrut. Sebagai contoh, 3-4 bulan lalu terjadi booming Anthurium jemanii. Larisnya tanaman ini ikut mengangkat penjualan tanaman lainnya.

Menjalani usaha ini sebaiknya dilandasi dengan hobi karena membutuhkan ketelatenan. "Yang penting tekun, pengetahuan bisa ditambah sambil jalan," kata Purjiyatmo. (SRI REJEKI) Jual Beli Bibit Dan tanaman Anthurium Koleksi 021-73888872

No comments:

Bursa Jual Beli Bibit Dan Tanaman Anthurium Koleksi

Bursa Jual Beli Bibit Dan Tanaman Anthurium Koleksi
Hubung Farida Ningsih Di 021-73888872
Kata-kata Hikmah..! Jelang Pemilu, Jangan Golput ! Di Pemilu 2009